Sabtu, 14 Januari 2012

MODUL – MODUL TRAINING

WINNING HUMAN APPROACH
Menjalani pekerjaan diperusahaan bukan untuk sehari dua hari atau sebulan dua bulan, tetapi akan berlangsung bertahun-tahun. Intensitas interaksi dengan orang lain berlangsung setiap hari selama bertahun-tahun, sehingga apa yang terjadi jika kita menjadi pribadi yang tidak mampu membuat lingkungan kerja menyenangkan atau menciptakan suasana antusias dalam menjalani pekerjaan. Modul ini akan memberikan kiat-kiat bagaimana membuat diri kita bisa diterima dan kemudian menjadi pribadi menyenangkan hingga ketidakhadiran kita akan dirindukan oleh oarang lain. Melalui pemahaman yang kuat atas kebutuhan emosional dasar manusia dan aplikasi praktis dalam memenuhi kebutuhan tersebut akan menjadikan lingkungan kerja menjadi menyenangkan, penuh gairah dan produktif CONSTRUCTIVE COMMUNICATIONS
Jika seseorang mampu berkomunikasi secara efectif dimana pesan disampaikan dan diterima penerimanya dengan utuh, adalah awal yang bagus dari sebuah keterampilan komunikasi. Dalam konteks yang berkaitan dengan kinerja individu maupun tim, maka komunikasi efektif saja belumlah cukup. Komunikasi sudah seharusnya memberikan pengaruh bagi diri sendiri maupun orang lain untuk bertindak, menghasilkan kesan positif, menyenangkan, mendorong semangat, kepercayaan dan kerjasama dari orang lain. Modul ini akan membahas dan mempraktekkan teknik-teknik, kata, kalimat, bahasa yang konstruktif untuk diterapkan terutama dalam lingkungan kerjanya. EXCELLENCE SYNERGIZING TEAM
Semua dari kita menyadari betapa pentingnya kebersamaan dan perasaan senasib dalam menghadapi tantangan pekerjaan. Namun apa yang terjadi jika muncul kebersamaan dan perasaan senasib yang kontra produktif, seperti secara kompak mengeluhkan beban kerja dari pada solusi atau seperti istilah “makan gak makan yang penting kumpul”. Modul ini akan mendorong peserta menciptakan kebersamaan yang produktif seperti kebersamaan dalam meraih tantangan atau target kelompok/unit kerja, kesadaran yang tinggi untuk men-sejalan-kan dan meraih visi perusahaan, serta menjadi “high achiever team” yang cerdas menfaatkan kerjasama secara sinergis yang menghasilkan output yang berlipat. SIKAP & ETHOS KERJA KARYAWAN PROFESIONAL Kita tidak sepenuhnya tahu apakah karyawan yang direkrut memiliki kapasitas sikap dan ethos kerja secara penuh seperti yang dibutuhkan perusahaan. Untuk itu mempersiapkan kapasitas mental dan ethos kerja karyawan profesional menjadi kebutuhan yang penting. Modul ini menguraikan tentang sikap dan ethos kerja dasar yang dibutuhkan perusahaan dan membuat seseorang bisa meraih kesuksesan kerja sebagai karyawan perusahaan. Disamping itu modul ini juga memberikan pemahaman dan cara pandang yang tepat menghadapi dunia kerja untuk mengatasi kesenjangan antar dunia kerja dan dunia sebelum kerja EXCELLENCE COACHING TECHNIQUES
Coaching yang dilakukan dengan konsisten dan cerdas merupakan aktifitas sangat penting untuk kepentingan karyawan, manajer maupun perusahaan. Aktifitas coaching yang diarahkan untuk meningkatan keterampilan kerja dan pemecahan masalah secara efektif serta pemeliharaan motivasi kerja yang menjamin pencapaian kinerja sumberdaya manusia HIGH ACHIEVER. Komunikasi dua arah dalam coaching tidak hanya terfokus pada aspek teknis, tetapi juga sangat memperhatikan aspek non teknis, dimana kunci penerapannya dilakukan dengan prinsip-prinsip seperti 2R (Respect-Reliable), 2S (Sincere-Specific), 2F(Feeling-Fact), 2C (Courage-Consideration) dan kepemimpinan yang partisipatif dan suportif MENGEMBANGKAN POTENSI DIRI DAN KARIEIR Mengenali kemampuan, keunggulan dan kelemahan peserta masing-masing, serta mengetahui kunci membuka potensi karier diri adalah penting bagi karyawan saat menginjakkan kaki pertama kali ditempat kerja baru. Modul ini melatih peserta tentang teknik-teknik atau cara-cara bagaimana membuka dan mengembangkan kompetensi dirinya secara lebih efektif, sehingga mampu melihat berbagai alternatif pengembangan potensi kariernya. Termasuk juga dalam modul ini, yaitu bagaimana mengembangkan sasaran atau tujuan yang realistis agar seseorang dapat berhasil dalam mengembangkan karier nya. HIGH ACHIEVE MOTIVATING TECHNIQUES
Kemampuan memotivasi anak buah bisa menjadi pembeda antara manajer sukses dan manajer gagal. Memotivasi anak buah tidak cukup hanya sekedar bisa bicara dengan nada tinggi untuk mengingatkan atau menekankan pencapaian target. Memotivasi anak buah berarti pimpinan harus mampu menancapkan dalam diri anak buah perasaan-perasaan seperti “sense of belonging”, “menjadi bagian penting”, serta menjadikan tugas dan pencapaian kinerja sebagai “tanggung jawab pribadi” anak buah. Modul ini juga akan menjelaskan tentang teknik-teknik menjadikan kehadiran dan komunikasi pimpinan selalu memberikan aura semangat, optimisme dan inspirasi bagi anak buah, serta bagaimana menjadikan anak buah memiliki alasan yang kuat untuk bertindak atau keinginan yang kuat untuk berhasil. Informasi lebih lanjut KLIK DISINI Hub : Hadi :0817 830 978 - 0856 9572 5454 Coach Aji :0855 108 2818 - 0813 20 77735

Tidak ada komentar:

Posting Komentar